Friday, January 5, 2018

Mengapa Oli Motul?

Di Indonesia kita mengenal motor manual dan matic. Selain berbeda dalam desain dan mekanisme, oli motor matic dan manual juga tidak sama.
“Oli skuter matik dan sepeda motor manual biasa, tidak bisa disamakan. Produsen pembuat mesin juga merekomendasikan untuk menggunakan oli sesuai peruntukannya, seperti contohnya oli khusus Skutik. Jika dalam Japanese Automobile Standard Organization (JASO) diberi inisial MB,” jelas Shofwatuzzaki, Shell Lubcricant Technical Advisor Indonesia, dikutip dari KompasOtomotif.
Apa alasan oli motor matic berbeda dengan motor manual?
Ada beberapa alasan untuk hal itu. Pertama, mesin skuter matik cenderung lebih kecil dan mempunyai putaran mesin yang pada umumnya tinggi. Oleh karenanya mesin akan menjadi lebih panas dibanding sepeda motor manual.
Alasan berikutnya, motor matic menggunakan sistem kopling kering. Hal ini berbeda dengan motor manual yang mengandalkan kopling basah. Dengan begitu oli skutik memiliki formulasi rendah gesekan. Lain halnya dengan oli sepeda motor manual yang dibuat khusus untuk gesekan sehingga kopling tidak selip.
Selain itu, tipikal oli motor matic seharusnya mempunyai ketahanan kekentalan yang lebih baik dari oli motor manual. Alasannya temperatur mesin umumnya lebih tinggi. Hal ini berpotensi membuat oli menguap. Oleh karenanya oli skutik dibuat sedemikian rupa sehingga lebih tahan terhadap penguapan.
“Jadi paling tidak secara umum, itu alasan mengapa dibedakan, dan mengapa Skutik dianjurkan menggunakan oli khusus. Tentu agar mesin Skutik lebih awet, olinya tahan lama dan penguapannya rendah,”

0 comments:

Post a Comment